Sorgum

Bercak Daun Kasar pada Sorgum

Ascochyta sorghi

Jamur

Ringkasan

  • Bercak-bercak kemerahan kecil pada daun membengkak dan berkembang menjadi pustula (bintil) hitam kecil.
  • Ketika mereka pecah, mereka meninggalkan kawah putih dengan warna hitam di sekitarnya.
  • Tubuh jamur kecil, hitam, keras dan menonjol muncul pada lesi, membuatnya terlihat kasar.
  • Pada tahap akhir, daun mungkin mati.

Dapat juga ditemukan di

1 Tanaman

Sorgum

Gejala

Pada tahap awal infeksi, bercak-bercak kemerahan kecil muncul di daun. Bercak-bercak ini secara bertahap membengkak dan berkembang menjadi pustula hitam kecil, terutama terlihat pada permukaan daun atas. Ketika pustula tersebut akhirnya pecah, mereka meninggalkan kawah putih dengan warna hitam di sekitarnya. Pada tahap selanjutnya, lesi terus membesar berbentuk elips dan dapat berubah menjadi merah tua menjadi ungu dengan pusat kecokelatan. Mereka juga dapat menyatu, membentuk bercak cokelat luas yang dibatasi oleh garis merah tua yang sempit. Tubuh jamur kecil, hitam, keras dan menonjol muncul pada lesi, memberinya aspek kasar. Juga disebut pycnidia, mereka terkadang juga dapat diamati pada bagian hijau daun yang sehat. Lesi serupa dapat terjadi pada selubung daun dan terkadang pada tangkai. Pada tahap akhir, daun mungkin mati.

Rekomendasi

Pengendalian hayati

Maaf, kami tidak mengethui perlakuan hayati apa pun terhadap patogen Ascochyta sorghi. Silakan hubungi kami jika Anda mengetahui metode apa pun untuk mengurangi insiden dan / atau keparahan penyakit ini. Kami sangat menantikan kabar dari Anda.

Pengendalian kimiawi

Selalu pertimbangkan pendekatan terpadu berupa tindakan pencegahan bersama dengan perlakuan hayati jika tersedia. Fungisida berbasis tembaga seperti campuran Bordeaux dapat digunakan untuk mengurangi penyebaran penyakit. Namun, perlu diketahui bahwa ini juga dapat menyebabkan reaksi keracunan pada tanaman.

Apa penyebabnya?

Gejala-gejala khas ini disebabkan oleh jamur Ascochyta sorghi, yang bertahan hidup pada sisa-sisa tanaman. Kelembaban tinggi mendukung infeksi melalui spora yang diproduksi di pustula. Patogen ini ditemukan di semua daerah pertumbuhan sorgum, di sebagian besar wilayah Amerika, Asia, Afrika, dan Eropa. Namun, A. sorghi biasanya menyebabkan kehilangan panen yang sedikit dan dianggap memiliki dampak keseluruhan yang sangat rendah pada produksi sorgum. Kurangnya kepentingan ekonomis dari bercak daun kasar diduga disebabkan oleh pengembangbiakan sifat-sifat kekebalan pada sorgum. Selain tanaman ini, Ascochyta sorghi juga menginfeksi tanaman biji-bijian seperti rumput Johnson (Sorghum halepense), rumput Sudan (Sorghum sudanense), dan jelai (Hordeum vulgare).


Tindakan Pencegahan

  • Pastikan untuk menggunakan benih yang bersih dan sehat.
  • Hindari menanam varietas sorgum yang rentan.
  • Berhati-hatilah dengan memberikan ruang yang cukup di antara baris untuk meningkatkan aliran udara.
  • Pantau lahan secara teratur untuk gejala penyakit.
  • Hindari pengairan yang berlebihan dan irigasi curah.
  • Terapkan rotasi tanaman yang beragam.
  • Hindari inang alternatif seperti rumput Sudan, jelai atau rumput Johnson di dalam atau sekitar lahan.
  • Hindari pekerjaan lahan saat permukaan daun basah.
  • Pertahankan standar kebersihan yang baik di lahan.
  • Bajak dalam-dalam untuk menghindari kelangsungan hidup patogen di sisa-sisa tanaman atau struktur musim dingin di tanah.

Unduh Plantix