Tebu

Saccharum officinarum


Penyiraman
Tinggi

Pembudidayaan
pembibitan langsung

Pemanenan
300 - 550 hari

Tenaga Kerja
Rendah

Sinar matahari
matahari penuh

Nilai pH
5 - 8.5

Suhu
32°C - 38°C

Pemupukan
Tinggi


Tebu

Pendahuluan

Tebu adalah tanaman komersial yang digunakan untuk memproduksi lebih dari 75 persen gula dunia, selain itu digunakan juga sebagai pakan ternak. Tebu adalah rumput tropis abadi yang berasal dari Asia. Tanaman ini menghasilkan batang lateral (menyamping) yang tumbuh tinggi dan menjelma menjadi batang atau lonjor tebal yang menjadi bahan baku pembuatan gula. Brasil dan India adalah produsen tebu terbesar di dunia.

Saran

Perawatan

Perawatan

Membuang daun-daun kering dan daun hijau yang tidak diinginkan secara berkala adalah praktik yang penting karena hanya delapan hingga sepuluh daun yang diperlukan untuk fotosintesis yang optimal. Pembuangan daun tersebut harus dilakukan setelah pembentukan tebu sekitar 150 hari setelah tanam dan dilakukan setiap dua bulan sesudahnya. Setelah ditanam, tebu dapat dipanen beberapa kali. Setelah setiap kali panen, tebu akan menghasilkan batang baru. Hasil panen menurun setelah beberapa kali panen dan selanjutnya tebu bisa ditanam kembali setelah itu. Dalam pengaturan komersial, penanaman ini dilakukan setelah 2 hingga 3 kali panen. Panen dilakukan dengan tangan atau secara mekanis.

Tanah

Tebu dapat ditanam di banyak jenis tanah meskipun tanah dalam yang berdrainase baik dan gembur adalah yang sangat ideal. pH tanah antara 5 dan 8,5 diperlukan untuk pertumbuhan tebu, sementara 6,5 menjadi kisaran yang optimal.

Iklim

Tebu tumbuh beradaptasi dengan iklim tropis atau subtropis di antara 36,7 ° lintang utara dan 31,0 ° lintang selatan. Suhu ideal untuk pertumbuhan stek batang adalah 32 ° hingga 38 °C. Curah hujan total antara 1100 dan 1500 mm sangat ideal karena tebu membutuhkan banyak air secara terus-menerus selama periode lebih dari 6 hingga 7 bulan. Kelembaban tinggi (80-85%) mendukung pertumbuhan panjang tebu yang cepat selama periode pertumbuhan besar-besaran.

Kemungkinan Penyakit

Tebu

Pelajari semua tentang cara menanamnya di Plantix!


Tebu

Saccharum officinarum

Tebu

Budidayakan tanaman sehat dan hasil panen besar dengan Aplikasi Plantix!

Pendahuluan

Tebu adalah tanaman komersial yang digunakan untuk memproduksi lebih dari 75 persen gula dunia, selain itu digunakan juga sebagai pakan ternak. Tebu adalah rumput tropis abadi yang berasal dari Asia. Tanaman ini menghasilkan batang lateral (menyamping) yang tumbuh tinggi dan menjelma menjadi batang atau lonjor tebal yang menjadi bahan baku pembuatan gula. Brasil dan India adalah produsen tebu terbesar di dunia.

Fakta Penting

Penyiraman
Tinggi

Pembudidayaan
pembibitan langsung

Pemanenan
300 - 550 hari

Tenaga Kerja
Rendah

Sinar matahari
matahari penuh

Nilai pH
5 - 8.5

Suhu
32°C - 38°C

Pemupukan
Tinggi

Tebu

Pelajari semua tentang cara menanamnya di Plantix!

Saran

Perawatan

Perawatan

Membuang daun-daun kering dan daun hijau yang tidak diinginkan secara berkala adalah praktik yang penting karena hanya delapan hingga sepuluh daun yang diperlukan untuk fotosintesis yang optimal. Pembuangan daun tersebut harus dilakukan setelah pembentukan tebu sekitar 150 hari setelah tanam dan dilakukan setiap dua bulan sesudahnya. Setelah ditanam, tebu dapat dipanen beberapa kali. Setelah setiap kali panen, tebu akan menghasilkan batang baru. Hasil panen menurun setelah beberapa kali panen dan selanjutnya tebu bisa ditanam kembali setelah itu. Dalam pengaturan komersial, penanaman ini dilakukan setelah 2 hingga 3 kali panen. Panen dilakukan dengan tangan atau secara mekanis.

Tanah

Tebu dapat ditanam di banyak jenis tanah meskipun tanah dalam yang berdrainase baik dan gembur adalah yang sangat ideal. pH tanah antara 5 dan 8,5 diperlukan untuk pertumbuhan tebu, sementara 6,5 menjadi kisaran yang optimal.

Iklim

Tebu tumbuh beradaptasi dengan iklim tropis atau subtropis di antara 36,7 ° lintang utara dan 31,0 ° lintang selatan. Suhu ideal untuk pertumbuhan stek batang adalah 32 ° hingga 38 °C. Curah hujan total antara 1100 dan 1500 mm sangat ideal karena tebu membutuhkan banyak air secara terus-menerus selama periode lebih dari 6 hingga 7 bulan. Kelembaban tinggi (80-85%) mendukung pertumbuhan panjang tebu yang cepat selama periode pertumbuhan besar-besaran.

Kemungkinan Penyakit